Sumber Gambar: Arsip Sketsa
SKETSA – Pernah ga sih lagi kuliah tapi masih mikir-mikir untuk biaya hidupnya gimana? Bayar kuliah gimana? Tak jarang banyak mahasiswa yang terpaksa untuk berhenti di tengah jalan atau harus kerja paruh waktu untuk memenuhi biaya kuliahnya.
Bagi mahasiswa Unmul yang ingin melanjutkan studi dengan tenang tanpa memikirkan beban biaya, berbagai pilihan beasiswa dapat menjadi solusi. Berikut telah Sketsa rangkum secara khusus beberapa rekomendasi beasiswa yang bisa kamu coba. Yuk, Simak!
Konsisten memberikan beasiswa pendidikan sejak tahun 1999, BCA membuka kesempatan kepada mahasiswa-mahasiswi berprestasi yang memiliki semangat untuk membangun negeri dan menjadi pemimpin bangsa di masa depan.
Penerima Beasiswa Bakti BCA berkesempatan untuk memperoleh dana bantuan untuk mendukung pendidikan, mengikuti program pengembangan, serta menjadi bagian dari komunitas penerima Beasiswa Bakti BCA, “Bakti Champions”.
Adapun kategori beasiswa yang tersedia antara lain Bantuan Finansial, Prestasi Akademis, dan Prestasi Non-Akademis. Kabar baiknya, beasiswa yang satu ini telah kembali membuka pendaftaran untuk periode 2025, lo! Periode pendaftaran daring dibuka pada 9 September hingga 31 Oktober 2024.
Beasiswa Kalimantan Timur atau BKT merupakan program beasiswa yang digagas oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur untuk pemuda-pemudi asal Kaltim. Beasiswa ini memiliki tiga kategori beasiswa diantaranya Tuntas Mahasiswa, Stimulan Mahasiswa, dan Stimulan Siswa.
Bagi kamu mahasiswa Unmul, kamu bisa memilih untuk mendaftar di kategori Tuntas Mahasiswa ataupun Stimulan Mahasiswa sesuai dengan kebutuhanmu!
Beasiswa KIP-Kuliah
Beasiswa yang diselenggarakan oleh pemerintah Indonesia melalui Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ini dirancang khusus untuk memberikan kesempatan bagi siswa berprestasi namun kurang mampu secara ekonomi untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi.
Penerima beasiswa ini akan memperoleh berbagai bentuk bantuan, seperti pembebasan biaya kuliah hingga bantuan biaya hidup. Beasiswa KIP-Kuliah terbuka untuk seluruh siswa lulusan SMA/SMK atau sederajat yang memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan.
Beasiswa Pertamina Sobat Bumi merupakan program beasiswa yang diselenggarakan oleh Pertamina Foundation. Beasiswa ini ditujukan untuk mahasiswa berprestasi di seluruh Indonesia yang memiliki kepedulian terhadap lingkungan dan sosial.
Selain memberikan bantuan biaya pendidikan, program ini juga membekali para penerima beasiswa dengan berbagai kegiatan pengembangan diri seperti capacity building dan aksi sosial.
Tujuan utama dari beasiswa ini adalah untuk mencetak generasi muda yang unggul, peduli lingkungan, dan siap berkontribusi bagi bangsa.
Untuk bisa mendapatkan beasiswa ini, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, seperti menjadi mahasiswa aktif di salah satu perguruan tinggi mitra Pertamina Foundation, memiliki IPK yang baik, serta aktif dalam kegiatan sosial atau lingkungan.
Beasiswa Bank Indonesia menawarkan nominal beasiswa sebesar 1 juta rupiah per bulan yang dapat diterima selama satu tahun.
Untuk mendaftar beasiswa ini setidaknya kamu harus berada di semester empat dan maksimal di semester 6. Selain itu para pendaftar juga wajib membuat resume pribadi dan motivation letter berbahasa Indonesia.
Dengan mengikuti program ini, kamu tidak hanya akan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, tetapi juga akan menjadi bagian dari komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI) yang solid.
Beasiswa Cendekia Baznas
Beasiswa Cendekia Baznas merupakan program beasiswa yang diselenggarakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Linimasa pendaftaran berlangsung di sekitar bulan Juli hingga Agustus setiap tahunnya. Mahasiswa yang dapat mendaftar harus memenuhi salah satu kriteria berikut.
Kategori jurusan prioritas bidang STEM: Jurusan Komputer, Profesi [Kedokteran, Psikologi, Keperawatan, Farmasi], Teknik, Akuntansi, Statistika, dan Komunikasi.
Jurusan prioritas bidang ke-syariahan: Ekonomi Syariah dan Hukum Syariah.
Kategori prestasi: memiliki prestasi nasional dan/atau internasional. Lebih direkomendasikan yang sudah tercatat di Pusat Prestasi Nasional (Pusprenas) Kemdikbud.
Kategori Wirausaha: Memiliki usaha pribadi yang sudah berjalan minimal 6 bulan.
Kategori aktivitas: Aktif menjadi pengurus organisasi kemahasiswaan minimal tingkat jurusan atau organisasi kepemudaan/masyarakat.
Beasiswa Karya Salemba Empat (KSE) memberikan beasiswa kepada mahasiswa di 35 perguruan tinggi negeri dengan nominal mencapai 750 ribu setiap bulannya.
Donatur beasiswa KSE di antaranya Mandiri sekuritas, Protelindo, Give2Asia, PLN Peduli, Pos Indonesia, Danareksa, Inalum, dan beberapa individu.
Para penerima beasiswa nantinya akan mengembangkan berbagai keterampilan dan kepemimpinan lewat komunitas Paguyuban KSE di masing-masing perguruan tinggi mitra.
Tips Lolos Beasiswa yang Kamu Inginkan!
Untuk memperbesar peluang mendapatkan beasiswa, ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan, lo! Berikut beberapa tips sederhana yang bisa kamu terapkan.
Selalu memantau informasi beasiswa terbaru melalui situs penyelenggara beasiswa, situs kampus, media sosial, atau platform pencarian beasiswa lainnya.
Persiapkan dokumen dengan lengkap. Pastikan semua dokumen persyaratan sudah lengkap dan benar sebelum mendaftar.
Jangan lupa untuk konsisten meningkatkan prestasi akademikmu, ya! Karena yang satu ini salah satu syarat utama untuk mendapatkan beasiswa.
Aktif dalam kegiatan organisasi menjadikan kamu memiliki nilai tambah saat mengikuti proses seleksi. Sebab, keikutsertaan dalam kegiatan organisasi akan menunjukkan kepedulian dan potensi kepemimpinanmu, nih!
Jangan mudah menyerah, proses seleksi beasiswa memang cukup ketat. Memiliki mental tidak mudah menyerah akan meringankan langkahmu memenuhi berbagai persyaratan yang diminta.
Yuk tunggu apa lagi? Segera daftar beasiswa impianmu segera! (nkh/mar)