Event

Dies Natalis, Fakultas Kedokteran Mengenalkan Dunia Mereka

Meski sempat dipandang sebelah mata, fakultas yang akrab dengan obat dan pasien ini kemarin sukses membuka event yang megah dan meriah. (Sumber foto: Dokumentasi Dies Natalies FK Unmul)

avatar
Sketsa Unmul

sketsaunmul@gmail.com


SKETSA - Awal November ini Unmul disemarakkan dengan acara dies natalis Fakultas Kedokteran (FK) yang ke-15. Fakultas yang identik dengan obat dan pasien itu menggelar event megah dan meriah. Acara ini sudah dibuka sejak Sabtu (5/11) kemarin, oleh Dr. dr. Endang Sawitri, M.Kes selaku Wakil Dekan I FK Unmul.

Dies natalis FK selalu diselenggarakan setiap tahun dan dalam kurun waktu 5 tahun sekali diadakan peringatan yang lebih besar. Seperti yang terjadi di tahun ini, ada banyak konten acara yang menghiasi seperti ADAMMS, Porseni, Unmul Got Talent, Semwork BLS, Makrab, Family Day, dan lainnya.

Hadir dengan nama “RENAISSANCE” yakni kepanjangan dari “Remember the 15th Anniversary of Mulawarman Medical Faculty in Spectacular Celebration.” RENAISSANCE juga memiliki arti lahir kembali. Sebuah harapan akan FK yang bisa lebih baik ke depannya.

Lebih dari 100 panitia dikerahkan untuk menyukseskan event ini. Adheya Putrindashafa, ketua panitia, berujar ada agenda baru untuk perayaan FK yang ke-15. Yaitu ADAMMS, acara yang berisi pengenalan kehidupan kampus mahasiswa FK kepada siswa kelas 3 SMA di Samarinda. Acara tersebut disambut dengan antusias, itu terbukti dengan pendaftar yang melebihi kuota dan semangat siswa yang mengikuti kegiatan sampai akhir. ADAMMS dilaksanakan selama dua hari.

“Alhamdulillah dari tahun ke tahun, semakin banyak perkembangan-perkembangan di FK. Dari segi fasilitas, kualitas, prestasi, dan lain-lain. Semakin bertambah umur semakin banyak perbaikan yang terjadi,” ungkap Nur Ahlina Hanifah, mahasiswi FK, salah satu pemateri ADAMMS.


 “FK Unmul bisa menjadi institusi yang terus mencetak dokter-dokter yang bermanfaat luas dalam bidang keilmuan maupun dalam meningkatkan taraf kesehatan masyarakat,” tambahnya. (els/asy/wal)



Kolom Komentar

Share this article