Berita Kampus

Pandemi Corona, KKN FH Ditunda Tahun Depan

KKN FH ditunda tahun depan

avatar
Sketsa Unmul

sketsaunmul@gmail.com


Sumber Gambar: Istimewa

SKETSA – Seperti yang telah diumumkan, Kuliah Kerja Nyata (KKN) Unmul tahun ini akan berlangsung dengan Kondisi Luar Biasa (KLB) sebagai imbas dari pandemi virus corona (Covid-19). (baca: https://www.sketsaunmul.co/berita-kampus/imbas-covid-19-kkn-46-unmul-berstatus-klb/baca)

Tentunya, sejumlah fakultas yang rutin mengadakan KKN secara mandiri mengalami kesulitan. Salah satunya adalah Fakultas Hukum (FH) yang memutuskan untuk menunda KKN Non Reguler hingga Januari 2021. Berdasarkan pengumuman yang diterbitkan FH Nomor 1486/UN17.8/AM/2020, terdapat tiga poin yang dibahas mengenai pelaksanaan KKN mendatang.

Pertama, pelaksanaan KKN Non Reguler FH tahun 2020 akan ditunda, bukan ditiadakan. Kedua, pelaksanaan KKN Non Reguler direncanakan berlangsung pada Januari 2021 bagi angkatan 2013, 2014, 2015, 2014, 2017. Terakhir, mahasiswa yang telah memenuhi syarat untuk mengikuti KKN KLB tahun ini dapat mendaftar melalui laman kkn.unmul.ac.id pada 16-19 April.

Mahendra Putra Kurnia selaku dekan FH turut memberikan tanggapannya mengenai penundaan KKN Non Reguler. Dihubungi via Whatsapp pada Jumat (17/4) lalu, ia menyebutkan bahwa penundaan KKN Non Reguler ini hanya berlangsung sementara selama pandemi masih berlangsung. Meski pada akhirnya diputuskan bahwa akan ditunda sampai Januari mendatang.

“Iya, KKN Non Reguler ditunda. Tetapi dipersilahkan mengikuti yang KKN Reguler LP2M. Kebijakan ini juga berlaku pada tahun-tahun sebelumnya. Hanya bedanya KKN Non Reguler ditunda sampai Januari 2020,” jelasnya.

Apabila mahasiswa memutuskan untuk mengikuti KKN Non Reguler di tahun depan, Mahendra menuturkan bahwa tak ada perbedaan yang signifikan selain waktu pelaksanaan yang tertunda.

“Sama seperti KKN Non Reguler sebelumnya, hanya beda waktu saja. Aturan KKN-nya tetap. Dapat dilihat di website FH Unmul,” tuturnya.

Pilihan Mahasiswa Terkait Penundaan KKN Non Reguler

Meski telah diumumkan akan ditunda hingga tahun depan, tak sedikit mahasiswa yang tetap teguh untuk mengikuti KKN Non Reguler mendatang. Seperti Stanis Deri Burin, mahasiswa Ilmu Hukum angkatan 2017 yang memilih untuk mengikuti KKN tahun depan. Dihubungi Sketsa pada Selasa (21/4), Deri mengaku bahwa dirinya telah berniat untuk mengikuti KKN Non Reguler sejak awal.

“Tujuannya jelas untuk terjun langsung dalam profesi yang disasar. Sehingga terwujudnya implementasi nyata dan menyinkronkan ilmu yang sudah didapat di ruang kelas,” sebut Deri, sapaan akrabnya.

Deri juga menyebut bahwa KKN Non Reguler memiliki kelebihan yang cukup signifikan dibanding mengikuti KKN KLB tahun ini. Menurutnya, meski tidak berlangsung saat ini, esensi dari terjun langsung ke lapangan akan membuat mahasiswa lebih tepat sasaran serta mumpuni akan ilmu dan praktik konkret di dunia nyata.

Punya pendapat yang berbeda, Syifa Nur Aini yang juga satu angkatan dengan Deri memutuskan untuk mengikuti KKN KLB tahun ini. Bagi Syifa, pelaksanaan KKN Non Reguler tertunda hingga tahun depan dikhawatirkan akan memperlambat kelulusan.

“Karena pelaksanaan KKN fakultas direncanakan pada Januari dan redaksi yang tertulis masih direncanakan, takutnya kalau nunggu KKN fakultas bisa memperlambat kelulusan,” jelasnya pada Sketsa, Kamis (23/4).

Ia juga setuju bahwa pelaksanaan KKN KLB yang dilaksanakan terlebih dulu menjadi kelebihan tersendiri bagi dirinya. Tak hanya itu, Syifa juga menambahkan bahwa ini adalah kesempatan untuk mendapatkan wawasan yang baru.

“Ini memungkinkan kita banyak berinteraksi dengan banyak hal baru yang menambah wawasan saya. Di lain sisi, kita bisa dapat teman baru dari berbagai fakultas, dan pastinya mendapat pengalaman baru dengan orang-orang baru,” tutupnya. (len/ann)



Kolom Komentar

Share this article