Berita Kampus

Minim Dana Operasional, Satgas Keamanan Tak Maksimal Tumpas Kejahatan di Unmul

Sumber: www.suara.com

avatar
Sketsa Unmul

sketsaunmul@gmail.com


SKETSA - Terbentur persoalan minimnya dana oprasional, nyatanya berimbas pada tidak maksimalnya upaya pihak keamanan Unmul dalam mengawas dan menjaga Unmul dari tindak kejahatan. Melalui Wartono, Kepala Satuan Tugas Keamanan Unmul, diketahui anggaran sektor keamanan tidak secukup dulu. Beruntung, pihaknya tidak sendiri. Kerja sama Unmul dengan kepolisian, dirasa cukup membantu.

“Anggaran tidak seperti dulu. Kendaraan kami sudah tua dan rusak. Bahkan, kami sering pakai kendaraan pribadi yang bahan bakarnya ditanggung sendiri. Kepolisian juga ikut terlibat dalam kerja kami, khususnya jika ada kegiatan besar semisal wisuda dan PAMB,” ujar Wartono.

Lebih lanjut, Wartono mengungkapkan, upaya pengamanan tidak dapat dilakukan pihaknya sendiri. Wartono merasa terbantu dengan kebijakan penutupan portal di tengah minimnya dana operasional dan peralatan. Berkali-kali Wartono menghadap Wakil Rektor 2 perihal penutupan kembali portal, namun hingga kini belum juga menemukan titik terang.

“Kami sebenarnya sangat terbantu dengan penutupan portal beberapa waktu lalu. Kejahatan terasa berkurang. Pun berdasarkan indikasi dalam pengejaran kami, maling larinya sering ke arah sana. Tapi, masyarakat tidak terima portal itu ditutup. Kami sudah sering ke WR 2. Apa daya, kami ini hanya pelaksana. Kebijakan sepenuhnya ada di tangan pimpinan kami,” ungkapnya.

Sebab kinerja seperti itu, diakui Wartono pihaknya kerap disebut-sebut tidak bekerja oleh BEM KM Unmul dalam berbagi kesempatan pertemuan dengan jajaran rektor. Situasi itu kata Wartono, diterimanya pasrah dan lapang dada.

Bagi Wartono, satpam kini tengah jadi sorotan. Apalagi kasus jambret yang belakangan diketahui berprofesi satpam dan menewaskan seorang guru. Wartono menilai perilaku kriminal di kampus juga disebabkan karena jaringan pertemanan antara warga luar dengan mahasiswa Unmul. Sehingga, warga luar tampak biasa dan samar ketika masuk keluar kampus Unmul. (aml)



Kolom Komentar

Share this article