Berita Kampus

Membludak, Petugas KTM Adu Mulut dengan Mahasiswa

Tulisan jam buka tutup ruang pembuatan KTM di depan pintu ruangan. Sumber: Akun Facebook Ebid Salam

avatar
Sketsa Unmul

sketsaunmul@gmail.com


SKETSA – Memasuki tahun ajaran baru, berarti mengurus KTM baru. Hari ini (28/7), di ruang terujung bangunan kantin CMU Rektorat, ruang yang rutin dijadikan tempat untuk mendapatkan KTM, kembali disesaki mahasiswa lama maupun baru. Puluhan mahasiswa rela mengantre sejak pagi, berharap lebih cepat mendapatkan kartu berwarna kuning putih itu.

Berdasarkan pantauan Sketsa, pukul 8 ruangan mulai dibuka. Mahasiswa langsung berhamburan masuk dengan membawa bukti registrasi. Kursi yang tersedia tampak penuh. Selebihnya berdirian di belakang ruangan. Di depan  pintu tertempel kertas bertuliskan “JAM ISHOMA 12.00-13.00.”

Pembuatan KTM memang kerap menyisakan resah bagi mahasiswa. Sejumlah mahasiswa menilai  petugas pencetak KTM lamban dan tidak profesional. Seorang pemilik akun Facebook bernama Ebid Salam menuliskan kekesalannya saat mengurus KTM hari ini.

Dikatakan Ebid dalam statusnya, kantor pelayanan sudah tutup pukul sebelas lewat. Adu mulut tak terelakkan ketika Ebid mempertanyakan hal itu pada petugas. Namun, petugas mengatakan bahwa memang sudah waktunya istirahat. Petugas berdalih, seorang bapak memerintahkannya demikian. Ebid diminta kembali satu jam kemudian. “Tidak pantas mengambil jam kerja untuk istirahat,” tulis Ebid.

Status tersebut menuai banyak komentar dari beragam kalangan. Satu diantaranya bahkan mempertanyakan kerja bagian penjaminan mutu universitas. (aml)



Kolom Komentar

Share this article