Tentang Kami

Mubes LPM Sketsa 2018: Berjalan Jauh Bersama

Foto bersama selepas Mubes LPM Sketsa. (sumber foto: dok.Sketsa)

avatar
Sketsa Unmul

sketsaunmul@gmail.com


SKETSA – Sabtu, 3 November 2018 pengurus LPM Sketsa berkumpul di aula lantai tiga Gedung Student Center. Dengan mengenakan pakaian batik, sejak pagi awak Sketsa tampak sibuk bersiap. Hari itu akan digelar agenda sakral sebagai penutup masa kepengurusan satu tahun terakhir, yakni Musyawarah Besar (Mubes). 

Pukul 09:00 WITA Annisa A’yun Nursania selaku pembawa acara membuka dan membacakan sususan acara. Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian pembacaan doa. Setelah itu disusul dengan penyampaian sambutan dari Yasmin Medina Anggia Putri selaku ketua panitia dan Wahid Tawaqal selaku Ketua Umum.

Setelah rangkaian pembukaan acara, dilanjutkan dengan Sidang Pleno I yang membahas Tata Tertib (Tatib) Mubes. Sidang ini dipimpin presidium sementara oleh Putera Tiya Ilahi sebagai presidium I, Hilda Annisa Nur Fidausi presidium II, dan Ratih Puspa Ayudia presidium III.

Usai membahas Tatib Mubes, dilanjutkan dengan Sidang Pleno II. Sebelum itu, presidium sementara harus digantikan dengan presidium tetap yang akan memimpin sidang hingga akhir. Dalam hal ini, forum harus mengajukan nama-nama yang akan menjadi presidium tetap. Dari kesepakatan, muncul beberapa nama, dan dikerucutkan menjadi tiga nama yang terpilih, yaitu Syalma Namira, Maharani Ramadhanty Fitria, dan Yulia Cahyani Putri sebagai presidium tetap.

Tiga kandidat tersebut diberi waktu berdiskusi, menentukan siapa yang akan menjadi presidium I, II, dan III. Hingga akhirnya ditetapkan Syalma Namira sebagai presidium I, Maharani Ramadhanty Fitria menjadi presidium II, dan Yulia Cahyani Putri presidium III. Setelah itu, sidang pleno II pun dimulai dengan penyampaian Laporan Pertanggungjawaban dari masing-masing Badan Pengurus Inti (BPI) 2018 yang dilanjutkan dengan pemberian tanggapan, kritik, dan saran dari peserta Mubes, yang saat itu juga dihadiri oleh Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) kepada BPI.

Mubes mengantarkan hingga beranjak malam. Memasuki waktu istirahat dan ibadah, sidang ditunda. Usai beristirahat dan perut sudah terasi, sidang dilanjutkan kembali dengan Sidang Pleno III membahas tentang Anggaran Dasar dan Rumah Tangga (AD/ART).

Hari semakin gelap, malam semakin larut. Sidang Pleno III usai, pertanda rapat formatur akan digelar. Rapat diikuti Badan Pengurus Inti (BPI) 2018, anggota MPO, di antaranya Jati Dwi Juwitaningrum, Khajjar Rohmah, Achmad Syahrif, dan Monika Wibisono Putri. Serta dari alumni diwakili oleh Hafizdzaki Monocikadiwa. Selain itu, perwakilan dari tiga peserta Mubes, yakni Mayang Sari, Fadiah Adlina, dan Mochammad Fernanda Fadhila.

Mereka bergegas menuju Sekretariat LPM Sketsa. Setelah satu jam, akhirnya rapat formatur rampung. Wahid Tawaqal membacakan susunan Badan Pengurus Inti periode 2018-2019 yang disambut dengan raut wajah tegang dari para peserta Mubes.

Ia membacakan dimulai dari Ketua Produksi: Shafira Pandu Winata (FISIP 2016), Ketua Iklan dan Pemasaran: Mahameru Primantoro (FKIP 2015), Ketua Penelitian dan Pengembangan: Suti Sri Hardiyanti (FISIP 2016), Ketua Redaksi: Fadiah Adlina (FISIP 2015), Bendahara: Siti Istaqul (FISIP 2017), Sekretaris: Mahmudhah Syarifatunnisa (FEB 2016), dan Ketua Umum: Uswatun Hasanah (FISIP 2015).

Dengan diumumkannya nama-nama kepengurusan BPI periode 2018/2019, maka berakhir sudah rangkaian panjang Mubes LPM Sketsa. Tak lupa, ditutup dengan mengambil gambar bersama seluruh dengan pengurus. 

Kepada yang terpilih, diucapkan selamat bertugas dalam mengemban amanah. Harapan besar diberikan, agar bersama dengan seluruh anggota dapat jalan jauh ke depan. (mrf/adl)



Kolom Komentar

Share this article