Hiburan

Playlist Pilihan Sketsa: Edisi Lagu Lawas

Rekomendasi lagu-lagu lawas.

avatar
Sketsa Unmul

sketsaunmul@gmail.com


Sumber Gambar: Istimewa

SKETSA - Apakah kamu salah satu yang masih mendengarkan lagu-lagu lama dalam menemani aktivitas sehari-hari? Karakteristik unik dan apik pada musiknya membuat kita betah untuk mendengarkan, juga tak luput membuat nostalgia. Berikut Sketsa sajikan rekomendasi lagu-lagu lawas untukmu!

Whatever Will Be, Will Be (Que Sera, Sera) - Doris Day

Kalian sudah pasti tak asing dengan lagu yang satu ini, sebab salah satu tayangan iklan di Indonesia pernah memakainya dengan sedikit modifikasi untuk menyesuaikan. Lagu ini dibawakan Doris Day pada film The Man Who Knew To Much karya Alfred Hitchcock di tahun 1956. Meski memiliki lirik yang mudah diingat dan santai, Whatever Will Be, Will Be meraih Oscar untuk kategori Best Original Song di tahun yang sama.

Night Fever - Bee Gees

Lagu ini merupakan soundtrack ketiga dari film Saturday Night Fever (1977). Dibawakan dengan catchy oleh tiga bersaudara Barry Gibb, Robin Gibb dan Maurice Gibb, Night Fever adalah lagu dengan genre disko yang akan membuatmu semakin semangat. Video musiknya juga keren, loh!

Plastic Love - Mariya Takeuchi

Siapa yang tahu lagu ini dari rekomendasi YouTube? Faktanya, lagu ini dirilis oleh Takeuchi pada 1984 di albumnya yang berjudul Variety sekaligus menjadi single ketiganya. Lagu ini kembali populer kala vaporwave dan future funk mencuat pada 2010-an. Dengan sentuhan city-pop, Plastic Love berkisah mengenai perempuan yang dihantui oleh kandasnya hubungan dan melihat cinta hanya sebagai permainan.

Yogyakarta - KLa Project

Kalau kamu penggemar setia radio, maka lagu ini tentunya menjadi salah satu track yang sering diputar. Yogyakarta merupakan karya KLa Project pada album Kedua (1990) dengan side A dan B yang memiliki masing-masing 5 lagu. Dengan aransemen yang klasik dan santai, Yogyakarta meraih penghargaan BASF Award (sekarang AMI Award) pada kategori pop tekno terbaik. Selain itu, lagu ini juga dinobatkan sebagai salah satu dari 150 Lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa oleh majalah Rolling Stone.

Bebas - Iwa K

Yakin tidak mengetahui lagu yang legendaris ini? Dibawakan oleh musisi rap Iwa K pada album studio keduanya, Topeng (1994), Bebas menjadi lagu yang hit dan populer hingga saat ini. Jika kamu sempat menonton film Bebas (2019), lagu ini kembali didaur ulang dengan versi yang lebih riang bersama Sheryl Sheinafia, Maizura, Agatha Pricilia dan pemeran film lainnya.

Kirana - Dewa 19

Lagu yang rumit dan magis ini dibawakan oleh Dewa 19 dan vokal Ari Lasso yang khas. Kirana merupakan ciptaan Erwin Prasetya bersama Ahmad Dhani untuk album Dewa 19, Pandawa Lima (1997). Uniknya, lagu yang satu ini tidak umum baik dari kord sampai notasinya. Kirana dan Pandawa Lima juga berjaya dalam AMI Award 1997 dengan memborong lima penghargaan termasuk Pencipta Lagu Terbaik - Terbaik dan Album Terbaik - Terbaik.

What Can I Do - The Corrs

Masih dibawakan oleh grup bersaudara, What Can I Do dari The Corrs merupakan lagu yang manis tentang cara membuat seseorang tertarik dan jatuh cinta. Lagu ini dirilis pada 1998 ini berada pada album Talk on Corner yang juga menarik untuk didengarkan

Itulah ketujuh rekomendasi Sketsa pada edisi playlist kali ini. Semoga dapat menghiburmu saat berkegiatan, ya! (len/fzn)



Kolom Komentar

Share this article